MEMPERERAT HUBUNGAN ANTARA SESAMA MUSLIM, HIMAPROSTPEK ADAKAN KAJIAN KEISLAMAN KIMIA 1

Sabtu (25/9/2021) – Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Kimia (HIMAPROSTPEK) telah melaksanakan Kajian Keislaman Kimia I. Acara ini dimulai pada hari kamis (23/09) pukul 20.00–selesai yang dilaksanakan secara virtual melalui zoom meeting.  Acara ini berlangsung dengan khidmat, tertib dan rapi sesuai waktu dan peraturan yang telah disepakati.

Acara ini merupakan salah satu program kerja dari divisi Kerohanian yang bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahmi, kesatuan, dan persatuan umat islam Himaprostpek.

Acara ini diawali dengan pembukaan oleh MC yakni Ismah dengan mengucapkan Basmalah, dilanjutkan pembacaan ayat suci Al-qur’an oleh Lia Julaika. 

Dalam kata sambutannya Annisa Fitri selaku ketua divisi kerohanian menyampaikan rasa terimakasih kepada panitia dan peserta yang telah berpartisipasi dalam acara ini, serta sambutan kepada pemateri yang telah hadir. Beliau   menjelaskan tujuan tema yang telah diambil yaitu pentingnya aqidah dalam kehidupan seorang Insan. “Seperti yang kita tahu saat ini telah terjadi pengikisan aqidah dalam kehidupan yang menyebabkan runtuhnya aqidah dalam diri seseorang, dengan kajian ini semoga kita mengetahui pentingnya aqidah dalam kehidupan,"  ujar Annisa.

Kemudian kata sambutan dari Bupati Mahasiswa Himaprostpek yakni Mahmud Khairi,  beliau mengucapkan rasa terimakasih kepada para peserta yang telah hadir, panitia pelaksana dan ucapan selamat datang kepada pemateri, serta menyampaikan harapannya terhadap acara ini. “Dengan diadakannya kajian ini semoga persatuan dan kesatuan kita sebagai umat islam yang berada di lingkungan himaprostpek ini semakin erat," ujar Mahmud.

Acara dilanjutkan dengan penyampaian materi, dalam hal ini panitia telah mengundang pemateri yang luar biasa, yakni Ustadzah Hafifah Rasheed. Beliau merupakan dosen di Poltekkes Negeri Dinkes dan telah menghasilkan karya berupa 3 buah buku. Beliau menyampaikan materi  sesuai dengan tema yang telah diusungkan yaitu “Pentingnya Aqidah dalam Kehidupan Seorang Insan”. Dimulai dengan membaca surah Al-fatihah bersama, berharap semua dapat fokus dan diberikan kelancaran dalam menuntut ilmu oleh Allah SWT.

Aqidah merupakan hal yang sangat penting bagi kehidupan, apalagi bagi kita yang mengaku sebagai orang yang beriman. Dari sekian banyak penduduk di bumi, Allah SWT telah memfilter setiap manusia sampai didapat manusia-manusia yang betul-betul bertaqwa kepada-Nya. “Aqidah ini hampir sekian persen didominasi oleh keyakinan-keyakinan dalam diri kita, terutama tentang kehidupan yang sifatnya ghoib” ujar Ustadzah Hafifah.

Pembahasan dilanjutkan dengan pertanyaan berapa lama kita akan hidup di dunia, pengertian ajal, dan Kemana kita setelah ajal?. 

Waktu merupakan setiap kita menarik nafas dan menghembuskannya hingga kita mencapai ajal. Rentang waktu kita ada 3 yang pertama saat sebelum kita lahir yakni di Yaumul Mahfudz dengan rentang waktu yang tak terhingga, kedua adalah saat sekarang ini, kehidupan kita didunia dengan waktu yang sebentar, dan ketiga saat setelah kita telah mati, yaitu di alam kubur juga dengan waktu yang tak terhingga. Dilanjutkan dengan dikumpulkannya manusia di padang mahsyar, lalu penimbangan amal baik dan buruk yang menentukan kemana kita pergi ke surga atau neraka.


Ustadzah Hafifah berpesan, “Do’akanlah para alim ulama, saudara-saudara kita sesama muslim, orang tua kita, dan terutama diri kita sendiri agas khusnul khotimah”.

Acara dilanjutkan dengan pembacaan do’a oleh M. Robby. Kemudian, penyerahan plakat kepada pemateri dan ditutup dengan evaluasi peserta kajian keislaman kimia sebagai tanda telah berakhirnya acara pada malam itu.


(KOMINFO – Rahmi)

#Himaprostpek

#AkademisiUnggulOrganisatorUlung

#BiroJurnalistik

#KajianKeislamanKimiaI

.

-------------------------------------------------------------

Bupma_ Mahmud Khairi

--------------------------------------------------------------

Divisi Komunikasi dan Informasi

Himaprostpek


Follow us on :

Ig : himaprostpekfkipunri

Fb : himaprostpekfkipunri

Twitter : himaprostpek

Telegram : @Himaprostpekfkipur

Youtube : himaprostpekfkipur

Blogspot : himaprostpekur.blogspot.com

7 komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.