Perayaan Milad PRODI ke-23



Program Studi Pendidikan Kimia (Prostpek) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Riau (UR) merayakan milad Prostpek yang ke-23 pada Sabtu (21/10). Dengan mengusung tema, "Tingkatkan Karya yang Gemilang, Kreativitas, dan Sportivitas di Tanah Melayu. " Acara yang ditaja oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Kimia (Himaprostpek) ini berlangsung dari pukul 08.00 hingga 16.30 WIB dan bertempat di Lapangan FKIP UR. Perayaan milad ini, merupakan acara rutin Pendidikan Kimia yang digelar khusus untuk mengingat kembali kelahiran prodi Pendidikan Kimia Universitas Riau, dan bentuk rasa syukur atas perkembangan prodi Pendidikan Kimia. Perayaan ini dihadiri oleh seluruh mahasiswa/i Pendidikan Kimia turut hadir Koordinator Prodi, dosen-dosen Pendidikan Kimia, serta tamu undangan. Pembukaan milad prostpek kali ini diawali dengan kata sambutan oleh Kakanda Dennis Ramadhan selaku ketua panitia pelaksana milad, Kakanda Angga Yogiari selaku bupati Himaprostpek, serta Ayahanda Abdullah, S.Si, M.Si selaku Koordinator Prostpek. Dalam sambutannya, Ayahanda Abdullah menyampaikan harapannya terhadap Prostpek. Beliau berharap, diusia yang telah mencapai 23 tahun ini, Keluarga Besar Prostpek menjadi lebih dewasa, lebih baik, serta dapat saling bekerja sama antara mahasiswa, dosen, dan alumni. Beliau juga menjelaskan bahwa saat ini Prostpek sedang mengajukan akreditasi. "Prodi dapat dikatakan bagus jika Koordinator Prodinya bagus. Dan Koordinator Prodi yang bagus hanya dapat terbentuk jika mahasiswanya bagus. Semoga dengan kerja sama kita semua, prostpek dapat meraih akreditasi A", harapnya. Acara dilanjutkan dengan pemotongan nasi tumpeng oleh Ayahanda Abdullah, S.Si, M.Si dan didampingi oleh seluruh dosen-dosen pendidikan kimia yang hadir. Kemudian penyampaian kesan serta pertanyaan kehormatan oleh dosen-dosen yang hadir.

Perayaan milad ini juga dimeriahkan dengan berbagai macam perlombaan antarkelas dan antar angkatan, di antaranya solo pop, solo Melayu, Masakan Melayu, video milad, rangking 1, foto momen, media pembelajaran Kimia (Koloid) , dan fashion show. Lomba ini diikuti oleh perwakilan kelas setiap angkatan dimana dewan jurinya merupakan dosen-dosen pendidikan kimia, serta kakak dan abang pendidikan kimia yang bertalenta di bidangnya. Acara berlangsung dengan sangat meriah, dan mendapat antusiasme yang besar dari seluruh mahasiswa/i pendidikan kimia. Acara ini ditutup dengan pembagian hadiah kepada para pemenang lomba, serta pemberian plakat dan kenang-kenangan kepada para juri. Nantinya, akan ada beberapa cabang olahraga yang akan diperlombakan setelah perayaan milad bersama dosen, di antaranya bulu tangkis, bola voli, dan futsal. Sampai jumpa di Milad Prostpek selanjutnya, semoga Prostpek menjadi prodi kebanggan kita semua dan dapat terus melahirkan guru-guru kimia yang berkualitas dan berkompeten dibidangnya. 

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.