KOMUNITAS CERDAS KELAS DUTA : MELAHIRKAN MAHASISWA/MAHASISWI BERINTELEKTUAL DAN BERPRESTASI

 Melahirkan mahasiswa/i berintelektual dan berprestasi melalui komunitas cerdas kelas duta





Selasa  (20/04/2021) – Himpunan mahasiswa program studi pendidikan kimia (Himaprostpek) telah melaksanakan Komunitas Cerdas dalam Kelas Duta pada Minggu (18/04). Acara ini dimulai pukul 08.30 WIB – selesai dan dilaksanakan secara virtual melalui Zoom Meeting dan di ikuti oleh Mahasiswa Pendidikan Kimia.


Acara ini merupakan salah satu program kerja Divisi Akademis yang bertujuan untuk mewadahi mahasiswa/i aktif Pendidikan Kimia dalam mengembangkan kemampuannya di bidang akademik dan melahirkan mahasiswa yang berintelektual . 


Acara ini dipandu oleh moderator yakni Aura Regina Indah Cahyani. Dalam kelas duta ini panitia mengundang pemateri luar biasa yakni saudari Nindiana, S. Pd yang merupakan alumni program pendidikan kimia angkatan 2016. Adapaun judul materi yang disampaikan yaitu How To Be “Pioneer of Education”. 


Dalam penyampaiannya saudari Nindiana menyampaikan hal-hal yang berkaitan dengan Duta pendidikan dan persyaratan Pemilihan Duta Pendidikan FKIP tahun 2021 . “ untuk mengikuti ajang ini pertama kita harus memiliki Niat mental dan tekad , Dalam persyaratan untuk tahun ini akan berbeda dari persyaratan pada tahun sebelumnya. Di mana perbedaannya, yaitu pada tahun sebelumnya terdapat tes tertulis sedangkan pada tahun ini kemungkinan tes tertulis tidak diadakan tetapi diganti dengan menulis essay, “ Ujar Nindiana dalam penyampaiannya.


Kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab, dimana peserta yang aktif adalah Kamila Febryani dan Yakobus Y. Waruwu. Lalu dilanjutkan dengan pelaksanaan evaluasi untuk seluruh peserta Kelas Duta Komunitas Cerdas. Selanjutnya, acara ini tutup oleh moderator.





(Kominfo – Rani )

#Himaprostpek 

#AkademisiUnggulOrganisatorUlung 

#BiroJurnalistik
.
-------------------------------------------------------------
Bupma_Ahmad Fauzan Patawari
--------------------------------------------------------------

Divisi Komunikasi dan Informasi Himaprostpek


Follow us on :

Ig : himaprostpekfkipunri

Fb : himaprostpekfkipunri

Twitter : himaprostpek

Telegram : @Himaprostpekfkipur

Youtube : himaprostpekfkipur

Blogspot : himaprostpekur.blogspot.com

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.