MELANJUTKAN ESTAFET KEPENGURUSAN, HIMAPROSTPEK UNRI MENGADAKAN SATU HARI BERSAMA AD/ART



Assalamualaikum Warohmatullahi Wabarokatuh

Hidup Mahasiswa!

Salam Pendidikan! Jayalah!


Pekanbaru (18/04/2022) – Dalam rangka membahas dan mengupas tuntas mengenai Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga HIMAPROSTPEK, Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Kimia (HIMAPROSTPEK) telah melaksanakan Satu Hari Bersama AD/ART yang ditaja oleh Divisi Kestari. Agenda ini diadakan Minggu (17/04) mulai pukul 09.00 WIB-selesai yang dilaksanakan secara semi offline yaitu diruang E7 dan secara virtual di Zoom Meeting. Agenda ini wajib diikuti oleh seluruh pengurus Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Kimia (HIMAPROSTPEK).


Kegiatan diawali dengan pembukaan oleh MC yakni Martha Larasaty Hutagalung, dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Quran oleh Ristamulia Tantri. Kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars Mahasiswa dan Mars Himaprostpek.


Kemudian penyampaian kata sambutan oleh Ketua Pelaksana, Vinny Maulina Marten. Dalam kata sambutannya, beliau menyampaikan rasa terimakasih kepada seluruh panitia dan peserta yang telah hadir baik secara offline maupun online, dan meminta maaf atas kekurangan dalam pelaksanaan acara ini. Dilanjutkan penyampaian kata sambutan oleh Bupati Mahasiswa, M. Robby. “Saya harap dengan diadakannya acara ini, kita semua dapat memahami materi Anggaran Dasar/ Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) ini dengan baik dan semoga dapat diterapkan oleh seluruh pengurus HIMAPROSTPEK” ujar M. Robby. Kemudian ditutup dengan pembacaan doa oleh Wargi Febriesta.


Kegiatan selanjutnya penyampaian tata tertib kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian CV pemateri oleh MC dan penyampaian materi oleh Mahmud Khairi, beliau membacakan sekaligus menjelaskan poin-poin dari tiap bab Anggaran Dasar/ Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) HIMAPROSTPEK tahun 2022-2023. Selama penyampaian dan penjabaran materi, juga disertai sesi tanya jawab oleh peserta acara.




Kegiatan ini ditutup dengan pemberian cendramata kepada pemateri dan dilanjutkan dengan sesi foto bersama.

(KOMINFO – Aulia Zahro Ramadhoni)


#Himaprostpek

#AkademisiUnggulOrganisatorUlung

#BiroJurnalistik

#SehariBersamaAD/ART

.

-------------------------------------------------------------

Bupma_ M. Robby

--------------------------------------------------------------

Divisi Komunikasi dan Informasi

Himaprostpek


Follow us on :

Ig : himaprostpekfkipunri

Fb : himaprostpekfkipunri

Twitter : himaprostpek

Telegram : @Himaprostpekfkipur

Youtube : himaprostpekfkipur

Blogspot : himaprostpekur.blogspot.com

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.