Mendalami Rangkaian Kegiatan Pemilihan Mahasiswa Berprestasi Dan Gagasan Kreatif, HIMAPROSTPEK FKIP UNRI Adakan Kelas Mapres



Assalamualaikum Warohmatullahi Wabarokatuh

Hidup Mahasiswa!

Salam Pendidikan! Jayalah!


Pekanbaru (04/07/2022) – Dalam rangka menambah pengetahuan seputar pemilihan mahasiswa berprestasi dan berbagai hal mengenai gagasan kreatif, Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Kimia (HIMAPROSTPEK) FKIP UNRI  telah melaksanakan Komunitas Cerdas Kelas Mapres yang ditaja oleh Biro Intelektual, Divisi Akademis. Agenda ini diadakan pada  Minggu (03/07) dan dilangsungkan  secara online melalui virtual Zoom Meeting. Kegiatan ini dimulai pukul 08.00-selesai WIB  dan dihadiri oleh mahasiswa/i aktif pendidikan kimia.  


Kegiatan diawali dengan pembukaan oleh MC yakni Naura Lulu Nadhifa athalladilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Quran oleh Kholijah Tukhobro kemudian pembacaan doa oleh Pringgandani Al-asri. Kegiatan selanjutnya penyampaian tata tertib selama kegiatan berlangsung dilanjutkan dengan penyampaian CV pemateri oleh MC.



Kegiatan selanjutnya penyampaian materi oleh Yanni Irma Waty Simanjuntak, beliau menyampaikan sedikit mengenai pemilihan mahasiswa berprestasi dan menjelaskan berbagai hal mengenai gagasan kreatif. "Dalam proses membuat gagasan kreatif kita tidak harus mengkaji masalah yang berhubungan dengan jurusan, tetapi bisa mengenai masalah yang menarik dan bisa dipahami.", ujar Yanni. Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab.



Kegiatan ini ditutup dengan pemberian cendramata kepada pemateri oleh M. Robby dan dilanjutkan dengan sesi foto bersama.


(KOMINFO – Rahmi)


#Himaprostpek

#AkademisiUnggulOrganisatorUlung

#BiroJurnalistik

#KelasMapres


-------------------------------------------------------------

Bupma_ M. Robby

--------------------------------------------------------------

Divisi Komunikasi dan Informasi

Himaprostpek


Follow us on :

Ig : himaprostpekfkipunri

Fb : himaprostpekfkipunri

Twitter : himaprostpek

Telegram : @Himaprostpekfkipur

Youtube : himaprostpekfkipur

Blogspot : himaprostpekur.blogspot.com

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.