KAJIAN KEISLAMAN KIMIA: MENINGKATKAN IMAN DITENGAH ARUS MODERNITAS

 


Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarokatuh

Hidup Mahasiswa! 

Salam Pendidikan! Jayalah! 


Jum'at (06/09/2024) – Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Kimia (HIMAPROSTPEK) FKIP Universitas Riau telah melaksanakan Kajian Keislaman Kimia pada Kamis (05/08) yang merupakan salah satu program kerja Divisi Kerohanian. Acara ini dimulai pukul 16.00 WIB – selesai yang dilaksanakan di Musholla FKIP Universitas Riau dan diikuti oleh seluruh mahasiswa Program Studi Pendidikan Kimia dengan mengangkat tema "Meningkatkan Iman di Tengah Arus Modernitas". 


Acara ini diawali dengan pembukaan MC yakni Natasya. Kemudian dilanjutkan pembacaan ayat suci Al-qur'an oleh Tengku Muhammad Asyraf. Acara dilanjutkan dengan penyampaian materi Kajian Keislaman Kimia, dalam hal ini panitia mengundang pemateri luar biasa yakni Ustad Ikramul Fajri, S.H. Beliau menjelaskan bagaimana cara kita untuk memperbaiki iman, "Dimulai dengan meningkatkan kualitas sholat. Sholat dengan khusyuk dan tepat waktu adalah langkah awal. Selain itu, memperbanyak sholat sunnah, berdoa dengan tulus, serta memperbaiki niat untuk mendekatkan diri kepada Allah juga penting", ucap ustad.


Acara dilanjutkan dengan pembacaan doa oleh Halif Safrizal. Acara diakhiri dengan penyerahan plakat oleh Ketua Pelaksana kepada pemateri.


Melalui kegiatan ini diharapkan kita mampu menjaga dan memperkuat keimanan meski dihadapkan dengan berbagai tantangan zaman. Orang yang mampu mempertahankan iman di tengah modernitas akan hidup dengan ketenangan dan keseimbangan dunia akhirat.




(Kominfo – Fiona)


#Himaprostpek

#AkademisiUnggulOrganisatorUlung

#BiroJurnalistik

#KajianKeislamanKimia

------------------------------------------------------------- 

Bupma_ Gunawang Limbong

-------------------------------------------------------------- 

Divisi Komunikasi dan Informasi 

Himaprostpek 

 

Follow us on : 

Ig : himaprostpekfkipunri 

Fb : himaprostpekfkipunri 

Twitter : himaprostpek 

Telegram : @Himaprostpekfkipur 

Youtube : himaprostpekfkipur 

Blogspot : himaprostpekur.blogspot.com

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.