MEMBANGUN KEPEKAAN MAHASISWA TERHADAP ISU-ISU MELALUI KELAS ADVOKASI


Assalamualaikum Warohmatullahi Wabarokatuh

Hidup Mahasiswa!

Salam Pendidikan! Jayalah

Selasa (15/10/2024) Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Kimia (HIMAPROSTPEK ) FKIP Universitas Riau telah melaksanakan kelas Advokasi bagi mahasiswa baru. kegiatan ini dilaksanakan pada hari Minggu (13/10/2024) pada pukul 07.30 WIB - Selesai.

Kegiatan ini dilaksanakan diruang E7 dan diikuti oleh mahasiswa baru pendidikan kimia tahun 2024. Kegiatan ini berlangsung dengan lancar.

Kegiatan ini merupakan  salah satu program kerja dari Divisi Advosmas yang mengangkat tema "Menumbuhkan dan Mengembangkan Kepedulian Mahasiswa Terhadap Isu - Isu" Sesuai dengan tema kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan dan mengembangkan kepedulian mahasiswa terhadap isu-isu melalui kelas advokasi.

Kegiatan ini diawali dengan pembukaan oleh MC yakni Amalia Ramadhan, lalu dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Quran Oleh Dini Saputeri, selanjutnya menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars Mahasiswa, dann Mars HIMAPROSTPEK yang dipandu Oleh Widia Selvita. Kemudian dilanjutkan dengan pemberian kata sambutan Oleh ketua pelaksana, dalam sambutan beliau menyampaikan harapannya "Supaya mahasiswa baru dapat belajar berbicara didepan umum dan belajar mengemukakan aspirasi " Ujar Ummu Huwaida.

Kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian kata sambutan oleh Kepala Divisi Advosmas yakni kakanda Radiansyah Gultom yang dalam hal ini diwakilkan oleh Kepala Biro Advokasi yakni Ayunda Siti Nursakinah beliau menyampaikan harapannya "Agar mahasiswa baru mendengarkan pemateri tentang Advokasi, dimana berkurang nya kepedulian mahasiswa terhadap isu - isu dan dari kelas Advokasi ini kita tau cara menyampaikan aspirasi kita yang sebenarnya". Selanjutnya penyampaian kata Sambutan oleh Gubernur Mahasiswa BEM FKIP yakni kakanda Ego Prayogo yang diwakili oleh Kadis BEM beliau menyampaikan harapannya "Melalui kelas Advokasi belajar untuk tidak menjadi apatis dan berani menyuarakan hak - hak orang lain". Kemudian kata sambutan dari Bupati Mahasiswa HIMAPROSTPEK yakni kakanda Gunawan Limbong lalu dilanjutkan dengan pembacaan doa oleh Halif Safrizal. 

Selanjutnya acara dilanjutkan dengan penyampaian materi, dalam hal ini panitia mengundang pemateri luar biasa yakni Khariq Anhar yang membahas mengenai materi Filosofi dan Pengenalan Advokasi. Selanjutnya pemateri kedua yakni Muhammad Wily Saputra yang membahas tentang materi Manajemen Aksi.

Kemudian dilanjutkan dengan pemateri terakhir yaitu Rialdy membahas mengenai materi Simulasi Aksi setelah memberikan materi kepada mahasiswa baru, wawasan dan ingatan mereka diuji kembali dengan Mahasiswa baru melakukan simulasi aksi dengan tujuan "Menurunkan UKT ditahun 2025" yang langsung dipraktekkan di depan dekanat FKIP.

Acara selanjutnya dilanjutkan dengan pemberian sertifikat kepada mahasiswa yang aktif saat berlangsungnya kelas Advokasi.



( KOMINFO - Jelyka  )


#HIMAPROSTPEK

#AkademisiUnggulOrganisatorUlung

#BiroJurnalistik

#KelasAdvokasi 




--------------------------------------------------- -----------

Bupma_ Gunawan Limbong

--------------------------------------------------- ------------

Divisi Komunikasi dan Informasi

HIMAPROSTPEK



Follow us on :


Instagram : himaprostpekfkipunri

Facebook: himaprostpekfkipunri

Telegram: himaprostpekfkipur

Youtube : himaprostpekfkipur

Tiktok : himaprostpek.fkipur

X : himaprostpek

Blogspot : himaprostpekur.blogspot.com

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.